Family Gathering Karyawan Cupreme Cookies

Family Gathering Karyawan Cupreme Cookies

Pada tanggal 28-29 April 2018 kemarin, kami sekeluarga Cupreme Cookies mengadakan acara Family Gathering ke Pangandaran Jawa Barat. Hal ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan rasa solidaritas dan kekompakan antar karyawan Cupreme Cookies. Sehingga kami dapat meningkatkan kinerja dalam produksi dan pelayanan terhadap pelanggan, agen dan distributor.

Acara berlangsung sangat seru ketika semua karyawan dikumpulkan di pantai pada minggu pagi 29 April 2018. Berbagai games diikuti dengan antusias oleh peserta family gathering. Setiap games memiliki makna dalam meningkatkan keeratan dan kerjasama antar sesama karyawan.

ini bukan lagi main pasir ya.. 🙂
ayo semangat bu.. sendoknya jangan sampai tertelan ya..
ini dia para MC kondang kita
lagi kumpul bikin pose patung pancoran. jangan salfok yah

Di akhir acara setiap kelompok yang menang akan mendapatkan hadiah doorprize. Meskipun nilainya tidak seberapa, tapi sudah bisa membuat hati para peserta menjadi senang. Kemudian acara ditutup dengan foto bersama dibelakang spanduk Cupreme Cookies. Terima kasih semua keryawan cupreme cookies atas kerjasamanya. Semoga kita semua dapat meningkatkan kualitas diri masing-masing dan juga meningkatkan keeratan sesama pegawai sehingga dapat melayani pelanggan lebih baik lagi.